Uji Coba di Makassar, Tim Bola Voli Polda Papua Toreh Kemenangan

    Uji Coba di Makassar, Tim Bola Voli Polda Papua Toreh Kemenangan

    JAYAPURA – Memasuki babak penyisihan kejuaraan Bola Voli Kapolri Cup 2023 Zona 7, Tim Bola Voli Polda Papua bertolak menuju Provinsi Maluku, Kamis (3/8/2023).

    Kabid Humas Polda Papua Kombes Pol. Ignatius Benny Ady Prabowo, S.H., S.I.K., M.Kom selaku Penanggung Jawab Publikasi mengatakan, sebelumnya tim berangkat dari Papua pada tanggal 2 Agustus menuju Makassar Prov. Sulsel dengan melakukan uji coba dengan Tim Voli Kapolri Cup 2023 Polda Sulsel.

    “Dari hasil uji coba tersebut, tim Bola Voli Polda Papua berhasil memenangkan pertandingan dengan skor 3-1 (26-28, 25-21, 25-22, 25-16), ” jelas Kabid Humas.

    Lebih lanjut, Benny mengatakan, hari ini tim Bola Voli Putra Polda Papua akan melakukan serangkaian kegiatan mulai dari uji coba lapangan serta tacnicalmeating untuk mengetahui jadwal pertandingan.

    “Dimana pertandingan akan dilaksanakan selama 4 hari mulai tanggal 4 hingga 8 Agustus. Untuk selanjutnya dari 4 tim ini akan diambil 2 tim yakni juara 1 dan juara 2 untuk mengikuti pertandingan selanjutnya yakni 16 besar, ” tuturnya.

    Tim Polda Papua masuk Zona 7 dimana Zona tersebut yakni Polda Papua, Polda Papua Barat, Polda Maluku dan Polda Maluku Utara. Polda Papua sendiri menargetkan Juara di Zona 7 ini untuk dapat meraih tiket ke babak selanjutnya, tegas Benny. (*) 

    jayapura
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Irwasda Polda Papua Lepas Kontingen Bola...

    Artikel Berikutnya

    1.500 Jaket dan Sembako dari Kapolri dan...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Kodim Jayapura Dukung Pemerintah Kota Jayapura Apel Gelar Pasukan Keamanan Pilkada Serentak Tahun 2024
    A Celebration of Unity: TNI 323 and Nipuralome Villagers Commemorate Battalion Anniversary Together
    Building Bonds, Building Futures: TNI 323 and Ambobera Residents Unite in Service

    Follow Us

    Random

    Tags

    Voting Poll